Kepompong dan Kupu-Kupu...
Mengingatkan saya tentang pelajaran Biologi jamannya Sekolah Menengah Pertama. hehehe.. Hayooo.. Masih ingat bukan proses perubahan sampai menjadi kupu-kupu ? Yupzzz.. tepat sekali dalam bahasa biologi disebut metamorfosis, dimana harus melewati beberapa fase untuk sampai menjadi kupu-kupu, namun bukan tentang metamorfosis poin pembahasan kali ini, tapi jika sahabat ingin lebih tahu detail lagi silahkan kaji ulang ilmu biologinya. ^_^.
Eh eh eh... Ingat kan dulu ada lagu tentang kemompong yang judulnya persabatan bagai kempompong, tapi saya nggak hafal liriknya, jadi coba anda browsing lagi liriknya. ^_^.
Nah,.. Yang akan saya tulis lebih condong ke hikmah dibalik metamorfosis.
Perlu perjuangan extra untuk melewatinya, secara bermula dari telur-ulat-kepompong dan jadi kupu-kupu, oleh karena itu Allah memberikan bentuk yang indah karena dibalik keindahan itu ada proses sangat super hebat. "Loh kok bisa ?", Pastinya, .. perhatikan mulai dari telur, ulat, kepompong bisa saja gugur atau punah karena sebab sesuatu, entah itu karena telurnya dimakan makhluq lain, atau karena ulat pun juga sama, atau bahkan sudah jadi kepompong pun bisa jadi gugur karena sebab sesuatu, agar tidak jatuh atau penyebab lainnya yang tak terduga.
Saya pun bepikir jika saja manusia seperti itu pasti kehidupan akan lebih indah, tidak banyak orang berkeluh kesah, namun saya juga yakin di dunia ini tak ada yang sempurna pasti ada kekurangannya. Tapi paling tidak kita bisa mengambil hikmah dari proses metamorfosis hingga jadilah kupu-kupu yang indah.
Banyak orang yang gagal karena berpikir kehidupan yang dijalaninya sangat sulit. Padahal kalau mereka tahu bahwa keindahab sudah tinggal selangkah lagi tentu tidak akan terjadi hal-hal buruk. Itualah alasan kenapa Allah meletakkan rahasia-Nya berada dalam jiwa manusia itu sendiri. Karena hanya orang yang sabar bekerja keras dn yakin akan rahasia-Nya lah yang akan mengetahui rahasia dibalik jiwanya.
Kok bisa ke rahasia sih ? kan lagi menulis tentang kepompong ?. Upzzz sebentar dulu...hehehe
memang ini lagi membahas itu, tapi justru ada hubungannya dengan rahasia loh ya,,, ^_^.
Kita mendambakan hidup bahagia dunia akhira bukan ?
tentu tidak semudah kita membalikan kepala di kaki, kaki di kepala *eh itu emang susah yah,,, hehe.. maksud saya tidak semudah membalikan telapa tangan. tentu kita harus mencari tahu rahasi agar berhasil, nah rahasia itu Allah tempatkan di dalam jiwa kita sendiri. Karena jika Allah meletakan rahasia itu di atas gunung, didasar lautan dengan kecanggihan teknolgi, manusia akan mudah menemukannya.
Jadi, Ayoo.. kita temukan rahasia apa yang ada dalam diri kita sendiri. Untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi, layaknya kupu-kupu yang indah merekah keluar dari pelindungnya disambut hangat dan cerahnya sinar mentari.
Sekian Semoga Bermanfaat.